Antara Bahasa dan Linguistik

Sebagai warga negara indonesia, tentu kita bangga dengan adanya bahasa yang menjadi alat pererat antar suku. Bahasa indonesia itu secara umum sudah menjadi kemajemukan seluruh masyarakat indonesia, karena bahasa satu yaitu bahasa indonesia, bahasa yang patut dan wajib kita cintai dan kita jaga kelestariannya.
Bahasa dan linguistik selalu berhubungan erat dan selalu berkesinambungan. Setiap orang dalam kesehariannya pasti selalu menggunakan  bahasa sebagai satu-satunya sumber komunikasi, entah itu masyarakat umum, guru bahasa, penerjemah bahkan sampai kepengarang dan penyusun kamus pun.

Lingusitik, secara umum disebut juga sebagai ilmu tentang bahasa atau ilmu yang menjadikan bahasa sebagai objek kajiannya. (1-2: abdul chaer, Linguistik umum 2007)
Bahasa, bahasa merupakan suatu sistem lambang bunyi yang arbiter, dimana selalu digunakan oleh para anggota suatu masyarakat untuk saling bekerja sama, berinteraksi, dan mengidentifikasikan diri, percakapan (perkataan) yang baik, sopan dan santun.

Jadi linguistik itu sendiri takkan terpisahkan oleh bahasa, baik itu secara lisan maupun dalam bentuk tulis, karena linguistik adalah ilmu yang mempelajari bahasa dan bahasa itu sendiri obyek yang di pelajari dalam ilmu linguistik baik itu secara umum maupun khusus.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Bahasa Sastra Indonesia | Copyright © 2009 | Designed by bahasa sastra indonesia